Advertisement
Terkini
NUSANTARA INDONESIA

NUSANTARA INDONESIA

  • Untuk Anda
  • Berita Utama
  • network Network
  • domain Tentang Kami
  • contacts Kontak Kami
Dark Mode
Large text article
Bookmarks
  • Home
  • indramayu

Asah Pemahaman Safety, RU VI Gelar Lomba Kuis K3 Diikuti seluruh Entitas Bisnis Pertamina Balongan

Tayang: 12 February
Share
  • Copy linkCopied successfully
  • Share on Facebook
  • Share on X (Twitter)
  • Share on WhatsApp
  • Share on Telegram
  • Share on LinkedIn
  • Share on Pinterest
  • Share on Tumblr
Penulis: Redaksi
Editor: Redaksi

 


INDRAMAYU, (nusantaraindonesia.id),- Memeriahkan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit VI Balongan menggelar Kuis Arisan K3 yang diikuti seluruh entitas bisnis di wilayah Balongan Indramayu, Selasa (11/2) di GOR Perumahan Pertamina Bumi Patra Indramayu.


Para peserta di antaranya berasal dari Kilang Balongan yang mengikutsertakan 7 Tim, kemudian dari Pertamina EP, Polytama Propindo, Pertagas, Integrated Terminal Balongan, dan Project Balongan, dengan masing-masing tim beranggotakan 7 orang.


Kegiatan berlangsung menarik dan seru, semua tim berlomba menjadi yang terbaik untuk menjawab pertanyaan seputar K3 demi mendapatkan skor tertinggi. Pertanyaan yang dilemparkan pun beragam, di antaranya dengan sistem rebutan hingga bermain strategi mengalahkan lawan.


Ketua Bulan K3 RU VI Balongan Nurcholis mengatakan, lomba Kuis Arisan K3 ini digelar dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi HSSE (Health, Safety, Security, and Environtmen) yang unggul untuk mewujudkan operasional unit bisnis PT KPI yang excellence dan berkelanjutan dalam rangka mencapai ketahanan energi nasional.


“Harapannya kuis ini meningkatkan pemahaman dan kepatuhan seluruh pekerja dan mitra kerja terhadap prosedur keselamatan kerja”, terang Nurcholis.


Ketua Umum Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan (SP-PBB) Wawan Darmawan juga menyambut baik gelaran Kuis Arisan K3 yang melibatkan berbagai unit bisnis Pertamina ini. Menurutnya, dengan kolaborasi yang baik ini maka akan semakin menggelorakan semangat One Pertamina dan mendukung kemajuan perusahaan.


Sedangkan, Area Manager Communication, Relation and CSR PT KPI RU VI Balongan Mohamad Zulkifli menyampaikan, kegiatan Kuis Arisan K3 ini juga menjadi momen penguatan sinergitas entitas bisnis Pertamina di wilayah Balongan, sehingga akan terjalin komunikasi yang lancar dan mendukung pencapaian visi Pertamina menjadi perusahaan energi berkelas dunia.


“Ini merupakan salah satu upaya Pertamina dalam mendukung program Presiden Indonesia mencapai kedaulatan energi nasional”, terang Zulkifli.


Dikatakan Zulkifli, seluruh entitas bisnis Pertamina di Balongan ini telah terjalin kerja sama yang baik dan akan saling mendukung, sehingga apabila sewaktu-waktu dibutuhkan akan saling memberikan bantuan di antaranya apabila terjadi kondisi emergency.


Pada lomba ini, Juara 1 berhasil diraih oleh Pertagas, Juara 2 diraih Pertamina EP, dan Juara 3 adalah Polytama Propindo. Sementara itu, tampil sebagai best costum yakni Pertamina EP dan best yel-yel dari Tim Fungsi Produksi 1 Kilang Pertamina Balongan. (Sofwan)

Berita Terkait
Post a Comment
Cancel
  • Google News
  • Logo
Advertisement
Advertisement
Iklan -- scroll untuk lanjut membaca
DomaiNesia
Scroll untuk lanjut membaca
Advertisement
Advertisement
Close Ads
Advertisement
Sorotan
  • Diduga Tak Berijin, Pemasangan Kabel Fiber Optik Wifi Dompleng di Tiang Listrik dan Tiang Telkom

    Tayang: 07 May
  • Mengenal Tobroni, Caleg PKB yang Siap Perjuangkan Kesejahteraan Pendidik dan Kualitas Pendidikan Indramayu

    Tayang: 26 August
  • Klinik Karangampel Sehat, Solusi Akses Layanan Kesehatan yang Terjangkau Masyarakat dan Gratis bagi Anak Yatim

    Tayang: 27 August
  • Trend Paslon Nomor Urut 1, Bambang - Kasan Terus Alami Peningkatan di Pilkada Indramayu 2024

    Tayang: 03 November
  • Lucky Hakim - Syaefudin Resmi Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu Terpilih

    Tayang: 10 January
  • Ikuti Google News
    Nusantara Indonesia
  • Ikuti Fanpage Facebook
    Nusantara Indonesia
  • Ikuti WhatsApp Channel
    Nusantara Indonesia
  • Instagram
  • YouTube
  • Twitter
  • TikTok
  • Facebook
Logo
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Sitemap
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
© 2025 Nusantara Indonesia All Right Reserved.
Seedbacklink