INDRAMAYU - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) RI mengajak mahasiswa se-Kabupaten Indramayu turut menyukseskan program penurunan stunting.


Ajakan penurunan stunting ini dikemas dalam pertemuan Ganbest Talk (Gizi Seimbang, Bekal Orang Tua Pahami Tumbuh Kembang) yang diprakarsai Kemkominfo RI dan dihadiri para mahasiswa dari perwakilan se-Kabupaten Indramayu, di Hotel Trisula Indramayu, Kamis (20/7/2023).


Sasaran pelaksanaan Ganbest Talk adalah para mahasiswa Kota Mangga. Karena mereka sebagai generasi anak muda dan remaja menjadi kunci sukses pencegahan menuju target penurunan stunting menjadi 14 persen di tahun 2024. 


Para mahasiswa se-Kabupaten Indramayu diharapkan bisa memberikan edukasi terkait pencegahan stunting kepada masyarakat atau orang tua supaya buah hatinya terbebas dari stunting dan kelak dapat menjadi anak-anak maupun remaja yang sehat dan produktif.


Ketua Tim Informasi dan Komunikasi Kesehatan pada Direktorat Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Marroli J. Indarto menyampaikan, pelaksanan Ganbest Talk ini untuk mendukung program-program pemerintah.


Dijelaskan Marroli, Kemkominfo RI selain melaksanakan program terkait internet, televisi, satelit dan lainnya, juga menangani tentang informasi publik terkait percepatan penurunan stunting. (Saimin/ NI)