KRANGKENG,- Pembangunan demi pembangunan terus dilakukan Pemerintah Desa Kedungwungu Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu. Hal ini guna meningkatkan perekonomian masyarakat desa setempat.

Dengan direalisasikannya Dana Desa (DD) tahap ke-3 tahun 2019, Pemerintah desa Kedungwungu kembali melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan lingkungan desa yang berlokasi di blok Dukuhguna sepanjang 840 meter. 

"DD tahap ke-3 ini kami gunakan lagi untuk melanjutkan pembangunan betonisasi di blok Dukuhguna. Sebab, jalan lingkungan di blok setempat yang belum di bangun menggunakan DD tahap pertama dan kedua masih tersisa 840 meter lagi," ucap Kuwu Kedungwungu, Ahmad Fuadi di lokasi pembangunan. Sabtu, (14/12/19).

Menurutnya, di tahap terakhir pencairan DD tahun 2019 ini, merupakan skala yang di prioritaskan pemerintahannya untuk melanjutkan pembangunan betonisasi di blok tersebut. Sehingga, pembangunan infrastruktur jalan lingkungan di blok Dukuhguna selesai di tahun 2019. Dan DD tahun 2020 dapat digunakan untuk membangun infrastruktur jalan di blok balai desa. 

"Dengan di bangunnya jalan lingkungan di blok Dukuhguna-Widara dengan total panjang 2.306 meter (485 meter tahap 1, 981 meter tahap ke-2, 840 meter tahap ke-3) ini, harapan kita benar-benar dapat dinikmati masyarakat," katanya.

Ahmad Fuadi meminta kepada masyarakat desa Kedungwungu, untuk bisa bersama-sama merawat dan menjaga semua pembangunan yang dilakukan pemerintahannya agar terus terjaga dari kerusakan.

"Kami berharap, dengan akses jalan lingkungan yang sudah layak ini, bisa dipelihara dan dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat kami. Ini semua demi kebutuhan masyarakat, khususnya untuk meningkatkan sektor perekonomian," harapnya.

Ia mengaku, akan mewujudkan pembangunan yang sumber dananya berasal dari DD tersebut dilakukan merata. Sehingga seluruh masyarakat Desa Kedungwungu Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu menerima manfaat pembangunan dari anggaran DD. 

"Alhamdulillah, pembangunan betonisasi di blok Dukuhguna-Widara sudah selesai. Mudah-mudahan di masa akhir jabatan saya di tahun depan, pembangunan infrastruktur di blok balai desa yang merupakan skala prioritas penggunaan DD tahun 2020 dapat terlaksana dengan baik. Sehingga infrastruktur jalan di Desa Kedungwungu sudah bagus semua," pungkasnya.